Lingkungan Sehat Dimulai dari Sungai Yang Bersih

Rasanya tidak berlebihan bila dikatakan bahwa kebersihan suatu daerah bisa dilihat dari kondisi sungainya. Bahkan sungai yang bersih bisa menjadi indikasi kesadaran masyarakat dilingkungan tersebut mengenai hidup sehat. Begitu juga kalangan terpelajar seperti mahasiswa. Sikap hidup yang mencintai kebersihan akan berdampak positif terhadap kesehatan.

img-20160221-wa0001-resized-56c9c6cc5b7b619d1298e687

Hal inilah yang menjadi filosofi mahasiswa IAIN Tulungagung khususnya Jurusan  Tadris Bahasa Indonesia untuk mau berbagi tenaga ikut membersihkan sungai. Bertempat di Kecamatan Gondang, kegiatan sosial para mahasiswa dilakukan. Tepatnya tanggal, 22 September 2017 bertepatan dengan akhir pekan para mahasiswa bergotong-royong dalam kegiatan sosial.

maxresdefault

Karena berada di samping jalan raya maka sungai tersebut kerap dijadikan pembuangan sampah. Baik para pengendara yang melintas maupun warga sekitarnya. Sampah yang dibuang disungai lambat laun akan menumpuk. Hal ini akan menimbulkan bahu yang tidak sedap maupun kondisi air menjadi keruh. Akibatnya berdampak pula pada ikan-ikan yang menghuni. Kita tidak akan bisa lagi melihat ikan berenang lalu- lalang di sepanjang sungai.

Sungai yang memanjang melintasi Kecamatan wilayah Tulungagung bagian Barat tersebut kini tampak bersih. Disertai aliran air yang jernih, menyita perhatian setiap pejalan yang melintas. Air sungai juga lebih lancar mengalir menuju persawahan yang menjadi matapencarian pokok sebagian besar masyarakat.,

Dengan prinsip, Kebersihan Merupakan Bagian dari Iman, para mahasiswa bersama warga masyarakat punya semangat bahwa membersihkan sungai merupakan ibadah. Dengan catatan dikerjakan dengan hati ikhlas.